TEROPONGISTANA.COM TANGERANG – Ramah dan santun serta dekat dengan awak media , namun tetap tegas begitu kesan pertama terpancar dari sosok Kepala Kesatuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polresta Tangerang, Polda Banten.
Beliau adalah Kompol Fikri Ardiansyah. Walaupun belum lama bertugas di Kabupaten Tangerang, perwira kelahiran Palembang tersebut, nampak mudah berbaur dengan anggota maupun masyarakat Kabupaten Tangerang.
Sebelum Kompol Fikri Ardiansyah menjabat sebagai Kasat Lantas Polresta Tangerang, dia mempunyai rekam jejak dinas yang cukup berpengalaman dibidang lalu lintas, Diantaranya, pernah bertugas sebagai Pama Polda Banten, Kapolsek Panimbang, Kasat Lantas Cilegon, Paur STNK Subditregident Polda Banten.
Selanjutnya, dia menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Lebak, Kapolsek Pasar Kemis, Kasubbagdiapers Bagdalpers Rosdm Polda Banten. Pria kelahiran tahun 1989 silam tersebut, mengaku sebagai pelayan masyarakat yang beramanah, merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi Kompol Fikri.
“Saya berprinsip bahwa tantangan ke depan adalah kehadiran polisi semakin didambakan dan dicintai masyarakat suatu keniscayaan,”ucap Fikri Ardiansyah kepada wartawan, Minggu (23/1) di Tangerang.
Baca juga : Pemkab Tangerang Sambut Baik Saran Ombudsman Banten
Perihal visi dan misinya sebagai anggota Polri, dia tegas memgatakan visinya mengabdi kepada Bangsa dan Negara serta masyarakat sebagai polisi yang baik. Kemudian kata Fikri, dengan misi berusaha menjadi pelindung dan pengayom serta memberikan pelayanan yang terbaik bagi warga masyarakat.
“Keinginan saya adalah menjadi sosok polisi yang dekat dengan masyarakat serta mampu melaksanakan tugas pokok dengan sebaik baiknya sesuai amanah,”tutur pria berpangkat mawar satu dipundak.
Baca juga : Pemkab Tangerang Satu-satunya di Banten Peraih Predikat Tinggi Kepatuhan Dari Ombudsman
Fikri pun berkomitmen, bahwa dalam menjalankan amanah sebagai Kasat Lantas Polresta Tangerang ini, pihaknya akan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Hal tersebut dilakukan kata Fikri, agar terciptanya masyarakat sadar hukum dan tertib dalam berlalu lintas.
Fikri pun akan terus melakukan pendekatan kepada masyarakat Kabupaten Tangerang secara humanis dengan membuat berbagai terobosan inovasi dan program serta turun langsung ke lapangan.
“Kita tak akan lelah untuk melakukan sosialisasi lalu lintas dengan berbagai elemen masyarakat, anak anak sekolah dan menjadikan masyarakat sebagai sahabat,”beber Fikri sambil tersenyum.
Baca juga : Pemkab Tangerang Sambut Baik Saran Ombudsman Banten
Hal itu, Fikri lakukan, agar terciptanya lingkungan lalu lintas yang patuh terhadap hukum dan diharapkan masyarakat Kabupaten Tangerang juga sekaligus bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
“Saya akan mengutamakan menjadi pengayom dan pelayan masyarakat ketimbang penegakan hukum. Meski penegakan hukum juga tidak akan kita abaikan,”ujar Fikri.
Di samping itu, di masa PPKM darurat pandemi sekarang ini, pihaknya tak akan kenal lelah untuk memberikan edukasi agar lebih membudayakan masyarakat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Dijelaskan Fikri, meski saat ini angka kasus terkonfirmasi corona sudah melandai dan vaksinasi sedang digencarkan. Namun, prokes tetap tak boleh abai. Agar bisa bersama sama mengantisipasi adanya gelombang ketiga Covid-19.
“Jadi intinya mulai hari ini kita harus melakukan perubahan yang lebih signifikan terhadap kedisiplinan dan budaya masyarakat dalam rangka menanggulangi Covid-19,”terang pria yang pernah menjabat Kasat Lantas Polres Lebak tersebut.
Comment