Menu

Mode Gelap
LWDB Tempatkan Dana Wakaf Rp440 juta di Green Sukuk Negara, Wujud Komitmen Ekonomi Kerakyatan Kemenhaj Lantik Pejabat Baru, Publik Berharap Mereka Punya Kemampuan Ekstra untuk Benahi Kuota Haji  HAMI Gelar Aksi Demonstrasi Jilid II di Depan BP2MI, Desak Pencopotan Komjen Dwiyono dari Jabatan Sekjen Walikota Sukabumi Apresiasi Pengembangan Jalur Kereta Api di Jawa Barat Pemerintah Diminta Cabut Izin PT ABS Usai Penembakan Lima Petani di Bengkulu Selatan Polemik Dasco dengan Kepala BGN Terkait Monopoli 41 Dapur MBG di Sulsel

News

Kakanwil Kemenkumham Jabar Monitoring TPI Udara Kertajati, Begini Pentingnya


Keterangan foto : Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, R Andika Dwi Prasetya melakukan monitoring persiapan pelaksanaan keberangkatan Haji Embarkasi Kertajati, Jumat (26/5/2023) Perbesar

Keterangan foto : Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, R Andika Dwi Prasetya melakukan monitoring persiapan pelaksanaan keberangkatan Haji Embarkasi Kertajati, Jumat (26/5/2023)

Teropongistana.com Jawa Barat – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, R Andika Dwi Prasetya melakukan monitoring persiapan pelaksanaan keberangkatan Haji Embarkasi Kertajati. Dalam kunjungannya Kakanwil didampingi oleh Kepala Divisi Keimigrasian serta diterima langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon.

Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil memastikan dari mulai dari area keberangkatan penumpang sampai alur untuk pemeriksaan jamaah haji dari Kertajati. Kata Andika saat ini sudah siap untuk mulai dilaksanakan keberangkatan kloter pertama pada hari Minggu, 28 Mei 2023.

“Jamaah haji yang akan diberangkatkan dari Bandara Kertajati lebih dari 8000 jamaah dan akan terbagi menjadi 24 kloter,” kata R Andika Dwi Prasetya lewat pernyataanya, Jumat (26/5/2023).

Andika menjelaskan, keberangkatan haji dari Bandara Kertajati merupakan jamaah dari wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan, Subang dan Sumedang. Kata Andika, sedikit berbeda dari embarkasi lainnya, pemeriksaan keimigrasian untuk jamaah haji akan dilaksanakan di Bandara Kertajati bukan di Asrama Haji Indramayu.

“Saya pastikan bahwa Kakanim I TPI Cirebon sudah sangat siap melaksanakan tugas pelayanan keimigrasian bagi Masyarakat Jabar yang akan berangkat ibadah haji melalui Embarkasi BIJB-Kertajati di musim haji tahun 1444 h / 2023 m ini,” tutur Andika.

Andika juga memberikan ucapan terimakasih kepada otoritas bandara Kertajati yang telah membuka akses koordinasi. Sehingga pemenuhan sarana dan prasarana penujang yang dibutuhkan bisa terpenuhi.

“Saya berharap semoga semua proses pelayanan ini bisa berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga para jemaah bisa merasa nyaman dan berangkat dengan suasana tenang, senang serta bahagia,” ujar Andika.

Untuk diketahui, Imigrasi Cirebon di bawah bimbingan Kakanwil Kemenkumham Jawa Barat, R. Andika Dwi Prasetya telah siap melaksanakan pemeriksaan keimigrasian untuk Jamaah Haji Embarkasi Kertajati.

Baca Lainnya

Kemenhaj Lantik Pejabat Baru, Publik Berharap Mereka Punya Kemampuan Ekstra untuk Benahi Kuota Haji 

27 November 2025 - 12:34 WIB

Kemenhaj Lantik Pejabat Baru, Publik Berharap Mereka Punya Kemampuan Ekstra Untuk Benahi Kuota Haji 

Revitriyo Husodo, Pentingnya Pelestarian Budaya Dan Kearifan Lokal

31 Oktober 2025 - 12:09 WIB

Revitriyo Husodo

CBA: Penolakan SPBU Swasta Beli BBM Pertamina, Simon Aloysius Mantiri Permalukan Bahlil Lahadalia

3 Oktober 2025 - 15:33 WIB

Cba: Penolakan Spbu Swasta Beli Bbm Pertamina, Simon Aloysius Mantiri Permalukan Bahlil Lahadalia
Trending di News