Menu

Mode Gelap
Alun-Alun Rangkasbitung Terus Disorot, GMBI Minta Audit Anggaran Rp4,9 Miliar Veteran Pejuang Kemerdekaan Terima Bantuan Wali Kota Palembang DPRD Lebak Dinilai Mandul Awasi Proyek Alun-alun Matahukum : Data di Kemenhut Pintu Masuk Kejagung Gledah KPK Terkait Kasus Tambang Chaos! Alun-Alun Lebak Rp4,9 Miliar Amburadul, PUPR Diduga Cawe-Cawe Diduga Ada Backing, JAN Desak Satgas PKH Bongkar Tambang Ilegal Curugbitung–Maja

News

Kapolda Banten Dampingi Wakapolri Tinjau Pelabuhan Merak Cek Kesiapan Pengamanan dan Prokes


					Kapolda Banten Dampingi Wakapolri Tinjau Pelabuhan Merak Cek Kesiapan Pengamanan dan Prokes Perbesar

Teropongistana.com BANTEN – Kapolda Banten Irjen Pol Prof. Dr. Rudy Heriyanto mendampingi kunjungan kerja Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono ke Pelabuhan Merak dalam rangka memastikan kesiapan Polda Banten dalam pengamanan arus mudik Idul Fitri 1443 H pada Jumat (29/04).

Dalam kunjungannya, Wakapolri bersama sejumlah PJU Mabes Polri didampingi Kapolda Banten dan General Manager ASDP Lutfi Pratama serta para PJU Polda Banten.

“Benar, hari ini Bapak Wakapolri bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Pelabuhan Merak, dimana Pelabuhan Merak merupakan perbatasan pulau Jawa menuju Sumatera,” ujar Rudy Heriyanto.

Rudy Heriyanto mengatakan Wakapolri beserta rombongan mengunjungi Posko Terpadu Pelabuhan Merak dan Pos Pelayanan Kesehatan Pelabuhan Merak.

“Ya, tadi Bapak Wakapolri berinteraksi langsung dengan pemudik yang ada di Pelabuhan Merak, kemudian sempat mengecek Prokes di Kapal Feri Dermaga 6,” kata Rudy Heriyanto.

Saat diwawancarai, Gatot Eddy mengatakan ingin melihat langsung situasi di Merak ini sehubungan dengan mobilitas masyarakat yang ingin mudik ke kampung halaman. “Kita melihat pada hari ini, volume kendaraan masih cukup tinggi untuk antri menuju kapal,” ucap Gatot Eddy.

Dari hasil evaluasi yang dilakukan oleh Kapolda Banten dengan stakeholder terkait ialah volume kendaraan masih tinggi, karena dihari normalnya kendaraan itu 6000-7000 perhari, tapi kemaren Jumat (29/04) sampai dengan 31.000 kendaraan.

“Adanya peningkatan jumlah kendaraan yang mudik dari Jawa menuju Sumatera, ini menjadi panjangnya antrian menuju kapal Feri, tentunya ada faktor lain selain volume yaitu hujan, angin, ombak akan menghambat kapal ini menuju Sumatera,” ungkapnya.

Gatot Eddy menambahkan bahwa pihak ASDP menyiapkan 42 kapal dan 1 kapal cadangan untuk antisipasi. “Saya harapkan kepada masyarakat yang akan mudik dengan menunggu waktu yang panjang ini agar bersabar karena memang terjadi peningkatan volume kendaraan, semoga dalam perjalanan tetap selamat sampai tujuan,” tutupnya.

Baca Lainnya

Ketua DPRD Kota Serang Dorong Penerapan Manajemen Talenta ASN

5 Januari 2026 - 16:50 WIB

Ketua Dprd Kota Serang Dorong Penerapan Manajemen Talenta Asn

Berani Mengangkat Perbedaan, Ragu Menyelesaikannya

20 Desember 2025 - 11:51 WIB

Berani Mengangkat Perbedaan, Ragu Menyelesaikannya

Pamitan, Ditjen PHU Persembahkan Buku Memori Kolektif 75 Tahun Kemenag Kelola Haji

16 Desember 2025 - 21:51 WIB

Penyelenggaraan Haji 2025 Menjadi Tugas Terakhir Ditjen Penyelenggaraan Haji Dan Umrah (Phu) Kementerian Agama. Mulai Tahun Depan, Tanggung Jawab Mengurus Haji Diemban Oleh Kementerian Haji Dan Umrah.
Trending di News