Menu

Mode Gelap
Ikatan Keluarga Besar Pemuda Tegal Bersatu Apresiasi Respons Cepat Sufmi Dasco Soal Rehabilitasi Dua Guru di SMA 1 Luwu Utara Arif Rahman Kembangkan Sentra Emping Pandeglang: Produk Lokal Kita Harus Mendunia Kemenag Inisiasi Forum Akademik Internasional Terkait Gaza dan Perdamaian Dunia Diduga Tak Miliki Izin, PT SGT di Jawilan Bodong dan Berbahaya Gerak 08 Banten Desak Satgas PKH Sikat Habis Tambang Ilegal di Indonesia Perusahaan Tambang Merasa Dipersulit, MinerbaOne Error dan Revisi RKAB

Daerah

Istimewa, Kunjungan Kerja Inspektur Jenderal Kemenkumham Ri di Lapas Subang


Keterangan foto : Inspektur Jenderal Kemenkumham RI, Razilu yang didampingi Kadivpas Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, Kusnali melakukan Kunjungan Kerja di Lapas Subang, Jumat (25/08/2023) Perbesar

Keterangan foto : Inspektur Jenderal Kemenkumham RI, Razilu yang didampingi Kadivpas Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, Kusnali melakukan Kunjungan Kerja di Lapas Subang, Jumat (25/08/2023)

Teropongistana.com Jakarta – Inspektur Jenderal Kemenkumham RI, Razilu yang didampingi Kadivpas Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, Kusnali melakukan Kunjungan Kerja di Lapas Subang, Jumat (25/08/2023).

Razilu mengawali kegiatannya dengan memberikan penguatan yang dibalut dalam Tausiyah kepada Jajaran Lapas Subang, Jajaran Bapas Subang, dan Warga Binaan Lapas Subang. Dalam tausiyahnya Razilu mengingatkan untuk selalu bersyukur atas apa yang Allah SWT berikan.

“Kita harus sadar dan meyakini bahwa segala sesuatu kebaikan dan keburukan berasal dari Allah SWT, sehingga tidak ada tempat bagi kita untuk menyombongkan diri”, jelasnya.

Menurutnya, seseorang yang dikatakan bersyukur apabila telah memenuhi syarat yaitu: Diawali dengan Niat yang baik karena Allah SWT, diucapkan dengan lisan yang baik dengan sering membaca Hamdallah, dan di aplikasikan dengan perbuatan yang baik kepada Allah SWT, Sesama dan Makhluk Allah SWT.

“Kalian para Warga Binaan Lapas Subang harus bersyukur, dari segi hal kecil seperti makan sudah diberikan secara gratis tiga kali dalam sehari dengan menu makanan yang bergizi, tinggal bagaimana kita mensyukurinya, karena Barangsiapa yang Bersyukur padaKu kata Allah SWT, akan KUtambahkan NikmatKu untukmu” pesan Razilu dalam tausiahnya.

Melanjutkan pesannya Razilu menambahkan “Dengan berpikir kita di sini dalam rangka memperbaiki hubungan dengan Tuhan dan sesama makhluk-Nya, maka apa yang dilakukan akan bernilai Ibadah dimata Allah SWT. Janganlah berkecil hati, jadikan ini sebagai sebuah teguran bagi kalian sekaligus pengingat dari Allah SWT karena besarnya rasa cinta Allah SWT kepada makhluknya”.

Razilu juga menyempatkan berkeliling Lapas Subang meninjau Bimbingan Kerja Pembuatan Batik Tulis dan Batik Cetak, serta menandatangani 10 Pesan Inspektur Jenderal Kemenkumham RI. (Dayat)

Baca Lainnya

Ikatan Keluarga Besar Pemuda Tegal Bersatu Apresiasi Respons Cepat Sufmi Dasco Soal Rehabilitasi Dua Guru di SMA 1 Luwu Utara

17 November 2025 - 23:07 WIB

Ikatan Keluarga Besar Pemuda Tegal Bersatu Apresiasi Respons Cepat Sufmi Dasco Soal Rehabilitasi Dua Guru Di Sma 1 Luwu Utara

Arif Rahman Kembangkan Sentra Emping Pandeglang: Produk Lokal Kita Harus Mendunia

17 November 2025 - 18:38 WIB

Arif Rahman Emping Melinjo,Dpr Ri Komisi Iv

Diduga Tak Miliki Izin, PT SGT di Jawilan Bodong dan Berbahaya

16 November 2025 - 15:01 WIB

Diduga Tak Miliki Izin, Pt Sgt Di Jawilan Bodong Dan Berbahaya
Trending di Daerah