Menu

Mode Gelap
Alun-Alun Rangkasbitung Terus Disorot, GMBI Minta Audit Anggaran Rp4,9 Miliar Veteran Pejuang Kemerdekaan Terima Bantuan Wali Kota Palembang DPRD Lebak Dinilai Mandul Awasi Proyek Alun-alun Matahukum : Data di Kemenhut Pintu Masuk Kejagung Gledah KPK Terkait Kasus Tambang Chaos! Alun-Alun Lebak Rp4,9 Miliar Amburadul, PUPR Diduga Cawe-Cawe Diduga Ada Backing, JAN Desak Satgas PKH Bongkar Tambang Ilegal Curugbitung–Maja

News

Ngantor Pasca Lebaran, Bupati Tangerang Sidak ke Setiap Kantor Pemerintahan


					Foto : Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat melakukan sidak ke kantor pemerintah pada hari pertama kerja pasca libur lebaran idul Fitri 1444 Hijriyah. Rabu (26/4/2023). Perbesar

Foto : Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat melakukan sidak ke kantor pemerintah pada hari pertama kerja pasca libur lebaran idul Fitri 1444 Hijriyah. Rabu (26/4/2023).

Teropongistana.com,TANGERANG | Guna memastikan semua pelayanan dasar masyarakat aktif pasca lebaran Idul Fitri. Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melakukan sidak ke kantor-kantor pemerintahan, terutama OPD-OPD di lingkup Pemerintahan Kabupaten Tangerang pada Rabu (26/4/23).

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meminta seluruh OPD yang melayani pelayanan dasar sudah harus buka terhitung mulai 26 April 2023.

“Untuk pelayanan dasar itu sudah harus mulai aktif dari hari ini, pagi ini jam 8, sudah mulai buka dan saat ini sudah mulai berdatangan masyarakat yang butuh pelayanan. Artinya untuk pelayanan OPD itu sudah harus mulai aktif,” kata Bupati Zaki saat melakukan peninjauan OPD-OPD di lingkup Pemerintahan Kabupaten Tangerang pada hari pertama masuk kerja usai libur lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah, Rabu (26/4/23).

Baca juga:

Bupati Zaki: Perayaan Idul Fitri Menyambung Hubungan Vertikal dan Horizontal

Menurutnya, sesuai aturan dan imbauan cuti bersama yang telah diterbitkan pemerintah, harus dipedomani seluruh pegawai, terlepas boleh atau tidak para ASN ambil cuti. Meskipun cuti merupakan hak setiap pegawai, namun pemberian cuti itu juga harus diatur sedemikian rupa sehingga pelayanan dapat terus berjalan dan tidak terganggu.

Ngantor Pasca Lebaran, Bupati Tangerang Sidak Ke Setiap Kantor Pemerintahan

Foto : Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar saat melakukan sidak ke kantor pemerintah pada hari pertama kerja pasca libur lebaran idul Fitri 1444 Hijriyah. Rabu (26/4/2023).

“Kalau cuti merupakan hak setiap pegawai, kalau sudah diambil semua cutinya sampai akhir tahun ya gak ada cuti lagi. Pelayanan harus terus berjalan,” tandasnya.

“Bahwa pelayanan di Dinas Pendidikan, Dukcapil, Dinas Kesehatan, Dishub sudah buka melayani masyarakat, termasuk para petugas kebersihan dan Dishub yang dari 1 Syawal sudah bekerja,”tambahnya.

Bupati Zaki pertama kali meninjau pelayanan di Dinas Kependudukan, Dinas Catatan Sipil dilanjutkan ke Dinas Kesehatan dan melakukan virtual Zoom meeting dengan seluruh Puskesmas dan RSUD untuk memastikan seluruh pelayanan kepada masyarakat sudah dilakukan dengan baik. Kemudian Bupati Zaki didampingi Sekretaris Daerah, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra serta Kepala BKPSDM memberikan arahan kepada seluruh pejabat di lingkungan Dinas Pendidikan.

Setelah itu Bupati Zaki mengunjungi Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, terakhir ke DPMPTSP.

Baca Lainnya

Ketua DPRD Kota Serang Dorong Penerapan Manajemen Talenta ASN

5 Januari 2026 - 16:50 WIB

Ketua Dprd Kota Serang Dorong Penerapan Manajemen Talenta Asn

Berani Mengangkat Perbedaan, Ragu Menyelesaikannya

20 Desember 2025 - 11:51 WIB

Berani Mengangkat Perbedaan, Ragu Menyelesaikannya

Pamitan, Ditjen PHU Persembahkan Buku Memori Kolektif 75 Tahun Kemenag Kelola Haji

16 Desember 2025 - 21:51 WIB

Penyelenggaraan Haji 2025 Menjadi Tugas Terakhir Ditjen Penyelenggaraan Haji Dan Umrah (Phu) Kementerian Agama. Mulai Tahun Depan, Tanggung Jawab Mengurus Haji Diemban Oleh Kementerian Haji Dan Umrah.
Trending di News