Menu

Mode Gelap
Ikatan Keluarga Besar Pemuda Tegal Bersatu Apresiasi Respons Cepat Sufmi Dasco Soal Rehabilitasi Dua Guru di SMA 1 Luwu Utara Arif Rahman Kembangkan Sentra Emping Pandeglang: Produk Lokal Kita Harus Mendunia Kemenag Inisiasi Forum Akademik Internasional Terkait Gaza dan Perdamaian Dunia Diduga Tak Miliki Izin, PT SGT di Jawilan Bodong dan Berbahaya Gerak 08 Banten Desak Satgas PKH Sikat Habis Tambang Ilegal di Indonesia Perusahaan Tambang Merasa Dipersulit, MinerbaOne Error dan Revisi RKAB

News

KACAU…!Sengkarut DPW PPP DKI Jakarta, Bukti Arogansi DPP PPP


KACAU…!Sengkarut DPW PPP DKI Jakarta, Bukti Arogansi DPP PPP Perbesar

TEROPONGISTANA.COM – Ketua DPW PPP DKI Jakarta Terpilih, H. Saiful Rahmat Dasuki, S.IP, M.Si, menilai bahwa polemik kepengurusan yang terjadi di DPW PPP DKI Jakarta dan di beberapa daerah lainnya, sangat mungkin disebabkan karena adanya arogansi kepemimpinan di DPP PPP. Selain itu, juga banyak terjadi pembungkaman terhadap aspirasi-aspirasi kader di daerah.

“Masalah kepengurusan PPP di beberapa daerah mungkin disebabkan karena adanya arogansi kepemimpinan di DPP PPP yang cenderung lebih mengakomodir orang luar (selain kader PPP -red) untuk menjadi pengurus PPP, sementara kader PPP sendiri tidak diberi kesempatan. Serta banyak melakukan pembungkaman terhadap aspirasi kader, seperti tidak menjalankan Keputusan Muscab atau Muswil yang dilaksanakan di DPC atau DPW”, ujar pria yang akrab dipanggil Bang Ipul saat dihubungi, Kamis (9/6/2022).

Baca juga : Komisi X DPR RI Pentingnya Akurasi Data dalam Seleksi Guru PPPK

Konflik kepengurusan di tingkat daerah dipastikan akan berdampak pada menurunnya elektabilitas PPP pada Pemilu 2024 mendatang karena mengakibatkan mesin partai tidak bergerak. Kondisi tersebut juga dapat memicu munculnya gerakan Mosi Tidak Percaya pengurus di daerah terhadap DPP PPP karena dinilai terlalu mengintervensi kepengurusan di daerah.

“Karena banyak masalah serupa yang terjadi di daerah, perolehan suara PPP pada Pemilu 2024 pasti akan terpengaruh. Campur tangan DPP PPP terhadap kepengurusan di daerah yang terlalu dalam bisa saja disikapi teman-teman di daerah dengan mengambil langkah di luar hukum, seperti melakukan gerakan Mosi Tidak Percaya”, pungkasnya.

Baca juga : Sekdisdikbud Berikan Pesan ke PPPK Guru di Pandeglang

Meskipun putusan PN Jakarta Pusat atas sengketa kepengurusan DPW PPP DKI Jakarta telah menetapkan gugatan Bang Ipul, dkk terhadap DPP PPP tidak dapat diterima karena mengandung kekurangan formil, namun Bang Ipul tetap akan memperjuangkan haknya sebagai Ketua DPW PPP DKI Jakarta Terpilih melalui Mahkamah Partai.

“Kita (Bang Ipul, dkk -red) tidak akan pernah berhenti berjuang. Untuk kedepan, perjuangan (menyelesaikan sengketa kepengurusan DPW PPP DKI Jakarta -red) akan dilakukan melalui Mahkamah Partai”, tegasnya. (Red)

Baca Lainnya

Revitriyo Husodo, Pentingnya Pelestarian Budaya Dan Kearifan Lokal

31 Oktober 2025 - 12:09 WIB

Revitriyo Husodo

CBA: Penolakan SPBU Swasta Beli BBM Pertamina, Simon Aloysius Mantiri Permalukan Bahlil Lahadalia

3 Oktober 2025 - 15:33 WIB

Cba: Penolakan Spbu Swasta Beli Bbm Pertamina, Simon Aloysius Mantiri Permalukan Bahlil Lahadalia

Fraksi NasDem Dukung Lanjutan Pembahasan Dua Raperda di DPRD Banten

30 September 2025 - 21:32 WIB

Fraksi Nasdem Dukung Lanjutan Pembahasan Dua Raperda Di Dprd Banten
Trending di News