Menu

Mode Gelap
Tujuh Tahun Menunggu, Suhari Tak Lelah Cari Keadilan Prof Ali Mochtar Ngabalin : Israel Tiada Hari Tanpa Membunuh FSPP Dan Suta Nusantara Teken MoU Pekerja Migran Profesional di Banten Kacau, Mahasiswa Duga Isa Anshori Cawe-cawe dalam Banyak Proyek di Dinas Kelautan Perikanan Jawa Timur DKC Panji Bangsa Pandeglang Gelar Dikbar, DPRD Komisi II Dorong Kader Muda Bangkitkan Semangat Politik Tidak Menonjol Dalam Penanganan Korupsi, Kejari Lebak Jadi Sorotan

News

RESMI…!!! Ahmad Dhani Larang Once Nyanyikan Lagu Dewa 19, Ini Alasannya


Ahmad Dhani Larang Once mekel Nyanyikan Lagu Dewa 19 , Rabu(29/3/2023) Perbesar

Ahmad Dhani Larang Once mekel Nyanyikan Lagu Dewa 19 , Rabu(29/3/2023)

TEROPONGISTANA.COM  JAKARTA — Dhani Ahmad Prasetyo mengumumkan dirinya melarang Once Mekel membawakan lagu-lagu Dewa 19. Penyanyi-penulis lagu yang lebih tenar dengan nama Ahmad Dhani itu mengumumkannya setelah konferensi pers konser “51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani”.

Saya mengumumkan bahwa saya melarang spesifik, saya melarang Once untuk menyanyikan lagu-lagu Dewa 19 sejak saya ucapkan di media hari ini,” kata Dhani di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Selasa (28/3/2023).

Baca juga : VIRAL…!Artis Cantik Pamer Foto Prewedding Bersama Dandim 0603 Lebak

Musisi kelahiran 26 Mei 1972 itu kemudian menjelaskan alasan larangan tersebut. Band Dewa 19 akan melakukan tur setelah Lebaran sebanyak dua kali dalam sepekan.

“Kenapa? Karena Dewa saat ini sedang melakukan tur, setelah Lebaran itu setiap pekan dua kali, tur bersama Dewa 19,” ujar Dhani.
Karena itu, pendiri dan pimpinan grup musik Dewa 19 itu tidak ingin ada konser-konser lain yang menganggu dan menggunakan lagu-lagu Dewa 19. Meski demikian, Dhani masih mengizinkan Once menyanyikan lagu-lagu ciptaannya yang lain.

“Lagu-lagu Ahmad Dhani yang lain boleh, khusus lagu Dewa 19,” kata Dhani.

Dhani masih memperbolehkan Once menyanyikan lagu-lagunya dibawakan band TRIAD, Ahmad Band, atau Reza Artamevia. Dhani menjelaskan dia ingin menjaga marwah Dewa 19 selama konser mereka.

“Karena saya menjaga marwah Dewa, juga menjaga kemurnian konser-konser Dewa yang kami adakan setelah Lebaran dua kali sepekan,” ujar Dhani.

Ini juga : Maklumat Kapolda Banten Selama Ramadhan dan Idul Fitri 1444 Hijriah

Dhani menjelaskan persoalan yang menyangkut marwah Dewa 19 itu berasal dari ulah event organizer (EO) yang mengundang Once untuk menyanyikan lagu-lagu band yang terbentuk di Surabaya, Jawa Timur pada 1986 itu. Menurut Dhani, penyelenggara acara tersebut banyak yang tak melapor padanya.

“Yang harus bayar royalti itu EO, jangan tanya sama Once. Banyak EO yang belum bayar, menurut WAMI (Wahana Musik Indonesia) ya, bukan manajer Once. Jangan tanya ke manajernya Once karena manajernya Once nggak pegang data,” ujar Dhani saat ditemui awak media di Jakarta, Selasa (28/3/2023).

Sejak awal, Dhani memang memfokuskan pada EO yang mengundang Once untuk membayar royalti. Bagi dia, secara hukum positif, Once pribadi memang tidak perlu izin, namun EO yang mengundang Once wajib izin ke WAMI.(Deni/red)

Baca Lainnya

Bantah Peras Tersangka Benny Chandra, Kajari Tolitoli Tegaskan Faktanya Diputar-balikkan dan Saya yang Dimintain Duit

4 Juli 2025 - 15:18 WIB

Bantah Peras Tersangka Benny Chandra, Kajari Tolitoli Tegaskan Faktanya Diputar-Balikkan Dan Saya Yang Dimintain Duit

Darurat Galian C Ilegal di Lebak, Matahukum Minta Kapolres Segera Bertindak

3 Juli 2025 - 14:52 WIB

Darurat Galian C Ilegal Di Lebak, Matahukum Minta Kapolres Segera Bertindak

Ketua Umum FKDB Bertemu Konjen RI di New York, Bangun Kolaborasi Internasional

2 Juli 2025 - 09:16 WIB

1 Juli 2025
Trending di News