Menu

Mode Gelap
PPBN RI–LVRI Perkuat Warisan Nilai Kejuangan 1945 Audiensi Mandek, KOMPAS-R Ultimatum Kementerian PU Soal Proyek Rp9,6 Miliar Wabup Lebak Akui Belum Awasi SPPG Cikulur, MBG Dinilai Menyimpang dari Perpres PPBN RI Hadiri Peringatan HUT ke-69 LVRI Transisi Penyelenggaraan Haji Dinilai Terburu-buru, SAPUHI Soroti Kesiapan Sistem dan Regulasi Kejagung Geledah Kemenhut Terkait Dugaan Korupsi IUP Nikel Konawe Utara

News

Gibran Rakabuming menunjukkan sejumlah lokasi bagi investor baru yang akan masuk Solo


					Gibran Rakabuming menunjukkan sejumlah lokasi bagi investor baru yang akan masuk Solo Perbesar

TEROPONGISTANA.COM – Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sudah menunjukkan sejumlah lokasi bagi investor baru yang akan masuk ke Kota Solo, PT Lulu Group Retail.

“Kami sudah tunjukkan beberapa lokasi, tinggal dipilih,” katanya di Solo, Senin (30/5).

Baca juga : Salurkan Bansos di Surakarta, Presiden Harap Ekonomi Pulih Kembali

Ia mengatakan ada banyak alternatif yang dapat dipilih oleh PT Lulu Group Retail untuk berinvestasi. Upaya tersebut seiring dengan sepuluh titik pembangunan prioritas Kota Solo yang saat ini telah dikebut.

Sebelumnya, nota kesepahaman telah ditandatangani oleh Pemkot Surakarta dengan perusahaan ritel tersebut saat acara forum investasi sebagai rangkaian kegiatan G20 di Hotel Alila Solo beberapa waktu lalu.

Melalui media sosial instagram Gibran mengatakan perusahaan asal Uni Emirat Arab tersebut melakukan ekspansi bisnisnya dengan nilai sekitar 4 juta dolar AS untuk setiap outlet yang didirikan. Ia mengatakan untuk setiap outlet bisa menyerap hingga 250 tenaga kerja lokal.

Menurut dia, dengan masuknya berbagai investor ke Solo, maka kota tersebut siap menjadi kawasan ekonomi baru yang menjanjikan.

Baca juga : AM Hendropriyono, Hadiri Peresmian Smart Campus-Medical Intelligence STIN

Terkait dengan sektor investasi lain, Solo juga akan terlibat pada rencana produsen otomotif Tesla yang akan membangun pabrik di Indonesia.

“Meski pabriknya bukan di Solo tetapi kami memberikan pelatihan industrinya dengan memanfaatkan fasilitas di STP (Solo Technopark),” katanya.

Baca Lainnya

Ketua DPRD Kota Serang Dorong Penerapan Manajemen Talenta ASN

5 Januari 2026 - 16:50 WIB

Ketua Dprd Kota Serang Dorong Penerapan Manajemen Talenta Asn

Berani Mengangkat Perbedaan, Ragu Menyelesaikannya

20 Desember 2025 - 11:51 WIB

Berani Mengangkat Perbedaan, Ragu Menyelesaikannya

Pamitan, Ditjen PHU Persembahkan Buku Memori Kolektif 75 Tahun Kemenag Kelola Haji

16 Desember 2025 - 21:51 WIB

Penyelenggaraan Haji 2025 Menjadi Tugas Terakhir Ditjen Penyelenggaraan Haji Dan Umrah (Phu) Kementerian Agama. Mulai Tahun Depan, Tanggung Jawab Mengurus Haji Diemban Oleh Kementerian Haji Dan Umrah.
Trending di News