Teropongistana.com Bandung – Kejaksaan Negeri (Kejari) Bandung resmi melaksanakan pelantikan dan serah terima jabatan dua Kepala Seksi (Kasi) dalam acara yang dipimpin langsung Kepala Kejari Bandung, Irfan Wibowo, SH.MH., di Aula Kejari Bandung, Kamis (20/11/2025). Prosesi berlangsung sederhana namun penuh makna sebagai bagian dari penyegaran organisasi.
Dua pejabat yang dilantik yakni Alex Akbar sebagai Kepala Seksi Intelijen, serta Arie Prasetyo sebagai Kepala Seksi Pemulihan Aset dan Pengelolaan Barang Bukti.
Alex Akbar Jadi Kasi Intelijen Setelah Enam Bulan Kekosongan Jabatan
Pelantikan Alex Akbar mengisi kekosongan jabatan Kasi Intel Kejari Bandung yang telah berlangsung hampir enam bulan. Bagi Alex, posisi ini bukan hal baru. Ia memiliki rekam jejak panjang di bidang intelijen dan pidana:
Mantan Kasi Pidum Kejari Muara Enim, Sumsel
Mantan Kasi Intelijen Kejari Kabupaten OKI, Sumsel
Mantan Kasi Pemulihan Aset dan Pengelolaan BB Kejari Bandung
Kini, Alex kembali mengemban tugas strategis sebagai Kasi Intelijen Kejari Bandung.
Arie Prasetyo Gantikan Alex sebagai Kasi Pemulihan Aset
Sementara itu, Arie Prasetyo dilantik sebagai Kepala Seksi Pemulihan Aset dan Pengelolaan Barang Bukti Kejari Bandung, menggantikan posisi yang sebelumnya diisi Alex.
Arie juga memiliki pengalaman mumpuni: Mantan Kasi Intelijen Kejari Indramayu Pernah bertugas sebagai Kasi Pidsus Kejari Muara Enim, Sumsel. Dengan pengalaman tersebut, Arie diharapkan mampu memperkuat pengelolaan barang bukti dan pemulihan aset di Kejari Bandung.
Kajari Bandung:
Pergantian Jabatan adalah Penyegaran Organisasi Dalam amanatnya, Kajari Bandung Irfan Wibowo menegaskan bahwa rotasi jabatan merupakan hal yang wajar dan penting untuk dinamika organisasi.
“Peralihan jabatan adalah hal wajar sebagai penyegaran organisasi di tubuh Kejaksaan, khususnya Kejari Bandung.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama dan ucapan selamat kepada pejabat baru.
“Kepada pejabat lama, terima kasih atas pengabdian dan kerja samanya. Kepada pejabat baru, selamat bertugas dan segera menyesuaikan diri dengan amanah baru,” ujar Irfan.
Alex Akbar: Siap Emban Tugas Baru sebagai Kasi Intel Ditemui usai acara, Alex Akbar menyampaikan rasa syukur dan komitmennya.
“Saya siap menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, dan tentu berharap dukungan semua rekan,” tutur Alex. Pelantikan ini menandai langkah baru Kejari Bandung dalam memperkuat fungsi intelijen dan pengelolaan aset demi efektivitas penegakan hukum.















