Menu

Mode Gelap
Diduga Ada Backing, JAN Desak Satgas PKH Bongkar Tambang Ilegal Curugbitung–Maja 1.000 Genset ESDM–PLN Jadi Cahaya Warga Aceh Pascabencana PPBN RI–LVRI Perkuat Warisan Nilai Kejuangan 1945 Audiensi Mandek, KOMPAS-R Ultimatum Kementerian PU Soal Proyek Rp9,6 Miliar Wabup Lebak Akui Belum Awasi SPPG Cikulur, MBG Dinilai Menyimpang dari Perpres PPBN RI Hadiri Peringatan HUT ke-69 LVRI

Politik

Gerah Banget…! Bahlil Beri Sinyal Rombak Kepengurusan Golkar, Siapa yang Dicopot?


					Keterangan Foto : Bahlil Lahadalia Ketua Umum DPP Partai Golkar sekaligus Mentri ESDM dan Airlangga Hartanto Mentri Kordinator Perekonomian. Perbesar

Keterangan Foto : Bahlil Lahadalia Ketua Umum DPP Partai Golkar sekaligus Mentri ESDM dan Airlangga Hartanto Mentri Kordinator Perekonomian.

Teropongistana.com Jakarta – Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia memberi sinyal bakal merombak kepengurusan partainya. Hal ini disampaikan saat memberi sambutan dalam silaturahmi dan halalbihalal Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Rabu, 16 April 2025.

Mulanya, Bahlil menyinggung kader Golkar yang juga Menteri UMKM Maman Abdurahman dan menyampaikan akan ada reshuffle di struktural partai. Ia mengatakan reshuffle tak hanya terjadi di kabinet.

“Pak Maman, jangan ketawa-ketawa Pak Maman. Pak Maman, saya sudah dapat memahami aspirasinya, entar Pak Maman, sebentar lagi ada reshuffle nanti.

Reshuffle kepengurusan Partai Golkar itu sama dengan reshuffle kabinet, tidak mesti menunggu 1 tahun atau 2 tahun,” kata Bahlil.

Bahlil menyebut ada pengurus yang tidak cocok dengan tugasnya dan harus diganti. Menurut dia, pergantian ini hal biasa dalam organisasi, apalagi partai politik.

“Partai Golkar ini kan adalah aset negara, dan milik kita semua, bagi seluruh rakyat Indonesia yang mencintai Partai Golkar ini,” ujarnya.

Bahlil menyebut pergantian kepengurusan Golkar juga dalam rangka konsolidasi. Ia mengajak para kader menganggap biasa mekanisme pergantian pengurus.

“Itu hal yang biasa-biasa saja dalam partai politik, partai politik mana pun, dan Golkar itu bukan hal yang baru dan itu bagian dari konsolidasi partai,katanya.

Baca Lainnya

Pakar Politik Sebut Pilkada Tak Langsung Perlemah Demokrasi

25 Desember 2025 - 19:03 WIB

Pakar Politik Sebut Pilkada Tak Langsung Perlemah Demokrasi

Camelia Petir Tekankan Kekompakan di Puncak HUT ke-1 dan Seminar Nasional

14 Desember 2025 - 12:55 WIB

Camelia Petir Tekankan Kekompakan Di Puncak Hut Ke-1 Dan Seminar Nasional

Pengamat Ungkap Sinyal Parpol Lain Agar Nyalakan Lampu Sen

10 Desember 2025 - 09:06 WIB

Dugaan Musda Golkar Dpd Hanya Seremonial, Keputusan Ada Di Ujung Telunjuk Bahlil?
Trending di Politik